Ketua tim penggerak PKK Sumbar, Ny. Nefi Irwan Prawitno, meresmikan Kantin mahasiswa "Planta Food's Poltan Food's" (pf), Selasa 12 Oktober 2010. Kantin "pf" ini merupakan kantin yang dikelola oleh program studi Teknologi Pangan, Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh yang bekerjasama dengan Badan Ketahanan Pangan Provinsi Sumatera Barat. Produk yang dijual pada kantin ini adalah produk yang berbasis pangan lokal. Aneka olahan pangan berbasis jagung, talas, labu, singkong, ubi jalar, rosella, dan wortel. Kantin ini dibuka pada hari Selasa dan Kamis setiap minggunya, dan dalam jangka panjang kantin ini akan dibuka setiap hari.
 ... Gambar atas Ketua tim penggerak PKK memotong pita tanda peresmian kantin disaksikan oleh Bpk Ir. Syahrial Syam, MS, kepala Kantor Badan Ketahanan Pangan Sumatera Barat, gambar bawah :rombongan Tim Penggerak PKK menuju ruangan pertemuan Politani Payakumbuh, didampingi Pembantu Direktur I, Ir. Gusmalini, M.Si dan Ketua Prodi Teknologi Pangan, Ir. Ermiati, M.Si  ... mahasiswa Program Studi Teknologi Pangan dan beberpa staf pengajar prodi Teknologi Pangan di depan berbagai jenis produk pangan lokal.....
|